Jumat, 31 Juli 2015

Parade Ekskul Smansa 2015


Anggota PMR Wira SMA Negeri 1 Surakarta berfoto bersama setelah tampil di acara “Parade Ekskul Smansa”, Surakarta, Minggu (26/7)

SOLO- Tepuk tangan meriah terdengar dari berbagai penjuru lapangan depan SMA Negeri 1 Surakarta, Minggu (26/7), pada acara “Parade Ekskul Smansa” yang diselenggarakan oleh MMPK/OSIS SMA Negeri 1 Surakarta.
Parade Ekskul Smansa merupakan event rutin yang diadakan setiap awal tahun ajaran baru, untuk memperkenalkan ekskul-ekskul yang ada di Smansa kepada siswa baru. Pada PES tahun ini, PMR Wira Smansa mendapat giliran untuk tampil kedua.
Parade Ekskul oleh PMR Wira Smansa diawali dengan penampilan spesialisasi Perawatan Keluarga (PK), yaitu peragaan cara cuci tangan yang baik dan benar yang divariasikan. Kemudian dilanjutkan dengan simulasi penanganan bencana gempa pada spesialisasi Ayo Siaga Bencana (ASB), yang diperagakan dengan cara yang berbeda, yaitu seperti pramugari. Terakhir, anggota PMR Wira Smansa menampilkan slideshow semua spesiasialisasi yang ada di PMR, yaitu Pertolongan Pertama (PP), Perwatan Keluarga (PK), Pendidikan Remaja Sebaya (PRS), dan juga Ayo Siaga Bencana (ASB). Selama rangkaian penampilan ini, selalu diiringi dengan lagu-lagu agar lebih menarik dan tidak membosankan.
Tunggu apa lagi, segera bergabung dan jadi bagian dari keluarga kami! 

0 komentar:

Blogger Template by Clairvo